Tugas Akhir
Rancangbangun prototype robot beroda untuk dekontaminasi zat radioaktif pada permukaan lantai area kerja
Saat ini, proses dekontaminasi zat radiaktif cair masih dilakukan secara manual sehingga berpotensi mengontaminasi dan meningkatkan dosis akumulasi pekerja. Maka dari itu dibuat prototype robot beroda yang dapat medeteksi kontaminan cair pada permukaan dan melakukan proses dekontaminasi menggunakan pengendali ATMEGA 2560. Proses pendeteksian kontaminasi dengan modul pencacah menggunakan detektor GM Ludlum Model 44-7. Robot dirancang dengan dua mode operasi yaitu mode otomatis dengan memanfaatkan pembacaan empat buah sensor ultrasonik dan mode manual (remote control using bluetooth) menggunakan aplikasi android Bluetooth Controller. Pada mode otomatis, robot menyisir ruangan dengan pola paralel sambil mendeteksi keberadaan kontaminan, sedangkan pada mode manual, seluruh gerakan robot dikendalikan oleh aplikasi android Bluetooth Controller. Proses dekontaminasi pada robot menggunakan metode usap hingga kontaminan berkurang ataupun hilang. Hasil pengujian menunjukkan bahwa robot mampu mendeteksi kontaminan menggunakan pola lintasan paralel dan melaukan simulasi proses dekontaminasi pada mode otomatis dengan tingkat keberhasilan 53,33%. Mode operasi manual menggunakan koneksi bluetooth dapat digunakan saat jarak robot dengan ponsel pintar kurang dari 17 meter dengan tingkat keakuratan pengiriman karakter kendali adalah 100%. Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu memudahkan pekerjaan pekerja terutama dalam mendekontaminasi permukaan lantai.rnrnKata kunci: Prototype, Robot beroda, Kontaminasi, Dekontaminasi, Permukaan Lantai, Otomatis, Bluetooth (7)
S19-0193 | 4/TA/K/19 629.8(043) VIN r | Perpustakaan Poltek Nuklir (600) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain