Tugas Akhir
Rancang bangun robot beroda pendeteksi kebocoran LPG pada pipa horizontal berbasis Arduino Uno
Liquefied Petroleum Gas (LPG) dimanfaatkan sebagai bahan bakar untuk proses pembakaran maupun proses lain di dunia industri. Pemanfaatan LPG harus memperhatikan aspek keselamatan manusia, lingkungan, maupun peralatan. Kebocoran LPG adalah salah satu potensi bahaya yang dapat terjadi pada pipa gas. Penelitian ini bertujuan untuk merancang bangun sebuah robot beroda yang mampu mendeteksi kebocoran LPG pada pipa horizontal dengan akuisisi data via internet wireless, sehingga bermanfaat untuk memudahkan pekerjaan manusia dalam menentukan titik kebocoran LPG pada pipa horizontal. Metode yang dilaksanakan dalam penelitian ini terdiri atas pembuatan sistem software dan sistem hardware. Sistem software meliputi pemrograman pada Arduino IDE dan aplikasi Blynk sedangkan sistem hardware meliputi perancangan dan perakitan hardware. Robot beroda ini menggunakan pengendali berupa Arduino UNO dan dilengkapi dengan sensor MQ-6, rotary encoder, HC-SR04, dan TCRT5000. Pergerakan robot didasarkan pada pembacaan sensor garis TCRT5000. Data hasil pengukuran sensor diakuisisi dengan menggunakan modul Node MCU ke aplikasi Blynk sebagai aplikasi antarmuka serta data sensor disimpan pada MicroSD. Robot bergerak di atas jalur yang disediakan bersamaan dengan pengukuran jarak tempuh, holder pipa akan melebar ketika terdapat penghalang berupa sambungan pipa. Robot ini dilengkapi fitur emergency stop pada aplikasi Blynk. Adapun hasil akhir pada penelitian ini yakni dihasilkan robot pendeteksi kebocoran LPG pada pipa horizontal yang dapat memberikan informasi titik kebocoran berdasarkan data pengukuran sensor gas dan rotary encoder yang terpasang pada robot dengan akuisisi via internet wireless dan penyimpanan data pada MicroSD. Robot dilengkapi dengan indikator buzzer yang akan membunyikan sirine ketika terindikasi adanya kebocoran dengan nilai konsentrasi gas lebih dari 30% pada salah satu sensor gas. Berdasarkan hasil pengujian akhir robot, diperoleh nilai error jarak titik kebocoran rata-rata yakni sebesar +8,7 cmrnrnKata kunci: Robot beroda, Sistem akusisi data, Arduino UNO, Kebocoran LPG (4)
S19-0183 | 16/TA/K/19 778.33(043) YOG r | Perpustakaan Poltek Nuklir (700) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain