Buku Non-ketenaganukliran
Perempuan Indonesia menyongsong abad 21 : kajian tentang kependudukan dan peran dalam pembangunan
Buku ini dibagi menjadi dua bagian. Bagian pertama mencoba untuk memotret kedudukan perempuan dewasa ini dari sudut pandang hukum, baik melalui konvensi tentang Penghapusan Segala Bentuk Kekerasan terhadap Perempuan (Convention on the Eliminations of All Forms of Discrimination Against Women/CEDAW), melalui hak kewarganegaraan yang dimilikinya dalam perkawinan maupun melalui tindak kekerasan yang acapkali dialami oleh perempuan di dalam wilayah yang selama ini sering dianggap sebagai wilayah yang "tabu" untuk disentuh oleh orang luar. Bagian kedua, dipaparkan mengenai peran perempuan dalam berbagai bidang, baik dalam bidang poilitik ,tenaga kerja, sosial maupun kesehatan serta dampak pencemaran lingkungan terhadap kesehatan reproduksi perempuan yang pada gilirannya juga akan mempengaruhi peran perempuan di segala bidang yang sudah disebut tadi.
S07-0108 | 3-05(06) PUS p | Perpustakaan Poltek Nuklir | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain