Buku Non-ketenaganukliran
Analisis mengenai dampak lingkungan
Buku ini disusun dari catatan yang penulis buat untuk berbagai kuliah dan kursus di dalam maupun diluar negeri dan berdasarkan pengalaman penulis dalam melaksanakan analisis dampak lingkungan untuk berbagai proyek di Indonesia. Walaupun kuliah dan kursus itu sebagian diberikan diluar negeri, namun penulis berusaha agar buku ini berorientasi pada keadaan dan kebutuhan di Indonesia.rnBuku ini adalah tentang analisis dampak lingkungan dan bukan tentang berbagai ilmu yang berkaitan dengan analisis dampak lingkungan, misalnya ekologi, hidrologi, dan antropologi. Oleh karenanya di dalam buku ini tidak diuraikan tentang buku tersebut karena pembaca dianggap telah menguasai ilmu tersebut.rnBuku ini juga bukanlah merupakan buku “resep memasak” (cook book) yang dapat digunakan secara otomatis, misalnya dengan mengisi formulir tertentu, tanpa banyak berpikir. Analisis dampak lingkungan adalah suatu bidang yang berkembang dengan cepat. Di mana pun tidak ada ADL yang dibakukan. ADL harus disesuaikan dengan jenis proyek dan lingkungan yang ditelaah dan tidak ada dua proyek dan lingkungan yang mempunyai sifat sama persis. Oleh karena itu ADL haruslah dilaksanakan secara bijaksana, baik dengan ilmu yang bersifat objektif maupun dengan pertimbangan yang bersifat subjektif rasional. ADL juga merupakan seni. Mengingat hal tersebut buku ini berusaha memberikan teori dan prinsip pelaksanaan ADL, bukan petunjuk rinci dalam pelaksanaannya. Jadi buku ini haruslah digunakan secara kritis.rnrnKata kunci: AMDAL, ADL, Lingkungan (3)
S16-0225 | 612.014.4(075.8) OTT a C.3 | Perpustakaan Poltek Nuklir | Tersedia |
S16-0226 | 612.014.4(075.8) OTT a C.2 | Perpustakaan Poltek Nuklir | Tersedia |
S19-0057 | 612.014.4(075.8) OTT a C.1 | Perpustakaan Poltek Nuklir | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain